Piring Chokin



Chokin Plate - Piring kecil Chokin made in Japan, dengan tema candi / kuil Rokuon-ji di Kyoto ( The Rokuon-ji temple in Kyoto ), hal ini biasa disebut Kinkaku-ji, atau Golden Pavilion, ukuran garis tengah = 10 cm. Pada bagian belakang terdapat tulisan THE ART OF CHOKIN, Metal engravings from Japan are created by the ancient art of Chokin. Gilded with gold and silver, the engravings were originally created to decorate the armament of the SAMURAI warriors. Made in Japan.
( S O L D )

Paviliun Emas Kinkaku-ji
Sekilas :
Kinkakuji ( 金閣寺 Kuil Paviliun Emas ) adalah nama umum untuk Rokuonji ( 鹿苑寺 Kuil Taman Rusa ) merupakan sebuah kuil di Kyoto, Jepang. Bangunan ini dibangun pada tahun 1397 sebagai vila peristirahatan bagi shogun Ashikaga Yoshimitsu. Anaknya kemudian mengubah bangunan tersebut menjadi kuil Zen dari sekolah Rinzai. Kuil tersebut kemudian terbakar beberapa kali dalam masa Perang Onin.

Tempat yang terkenal dari kuil itu adalah Paviliun Emas (
金閣 kinkaku ) di dalam tamannya. Keseluruhan paviliun kecuali bagian lantai dasar ditutupi dengan lembaran tipis emas murni, menjadikan kuil itu sangat berharga. Pada atap kuil terdapat fenghuang emas atau "burung phoenix" (鳳凰 hôô).

Tahun 1950, kuil tersebut terbakar oleh ulah seorang biksu yang menderita gangguan mental.

Kyoto ( 京都市 Kyōto-shi ) adalah kota yang terletak di pulau Honshu, Jepang. Kota ini merupakan bagian dari daerah metropolitan Osaka-Kobe-Kyoto. Kyoto memiliki banyak situs bersejarah dan merupakan ibu kota Prefektur Kyoto.

Ibu kota istana (
tojō ) bernama Heian-kyō ditetapkan sebagai ibu kota pada tahun 974. Sebagai ibu kota ( miyako ), Heian-kyō menjadi pusat pemerintahan dan budaya Jepang. Pada masa itu, ibu kota disebut kyō no miyako yang selanjutnya berubah menjadi Kyoto. Di zaman dulu, Kyoto juga disebut Kyōraku, Rakuchū, atau Rakuyō. Penamaan seperti ini mengikuti kebiasaan di Tiongkok yang memiliki ibu kota di Rakuyō ( Luoyang ).

Sumber : Wikipedia

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...