Merlion Statue - Singapore Souvenir


Merlion Statue - Singapore Souvenir : Souvenir mancanegara berupa patung Singa ( Merlion ), Singapura. Merlion adalah salah satu lambang yang paling dikenal bagi para wisatawan yang berkunjung ke Singapura. Ukuran p = 9 cm dan t = 9,5 cm.
( S O L D )
マーライオン 像
Sekilas :

Sejarah Patung Singa ( Merlion ), Singapura.
Merlion atau Singa laut adalah patung yang berkepala singa dengan badan seperti ikan. Namanya merupakan gabungan dari ikan duyung dan singa. Merlion dirancang oleh Fraser Brunner, anggota panitia suvenir dan kurator di Van Kleef Aquarium, untuk Badan Pariwisata Singapura (STB) / Singapore Tourist Promotion Board (STPB) pada tahun 1964 dan menjadi logonya hingga 1997.

Menurut Sejarah Melayu, nama Singapura diberikan oleh Sang Nila Utama, pangeran melayu dari Palembang pada awal abad ke 14. Ketika Sang Nila Utama berlayar di laut, terjadi badai dan angin kencang yang mengakibatkan perahunya terdampar di sebuah pulau. Saat di pulau, Sang Nila Utama melihat seekor binatang yang menyerupai singa. Oleh karena itu, pulau tersebut dinamakan Singapura (berarti "kota singa).

Makhluk berkepala singa dan bertubuh ikan ini mengingatkan akan kisah tentang Sang Nila Utama yang legendaris, kepala singa melambangkan singa yang terlihat oleh Pangeran Sang Nila Utama, seperti yang tercantum dalam "Sejarah Melayu". Ekor ikan sang Merlion melambangkan kota kuno Temasek (berarti "laut" dalam bahasa Jawa), nama Singapura sebelum sang Pangeran menamakannya "Singapura" (berarti "lion"(singa), "city" (pura) dalam bahasa Sansekerta) dan juga melambangkan awal Singapura yang sederhana, yaitu sebagai perkampungan nelayan.

Berukuran tinggi 8,6 meter dan berbobot 70 ton, patung Merlion ini dibangun dari campuran semen oleh seniman Singapura, almarhum Mr. Lim Nang Seng. Patung Merlion kedua yang lebih kecil, berukuran tinggi dua meter dan berbobot tiga ton, juga dibangun oleh Mr. Lim. Bagian badanya terbuat dari semen, kulitnya dari pelat porselen dan matanya dari cangkir teh kecil berwarna merah.

Perdana Menteri Singapura pada waktu itu, Mr. Lee Kuan Yew, meresmikan upacara pemasangan Merlion di Singapura pada tanggal 15 September 1972. Patung asli Merlion berdiri di mulut Sungai Singapura sementara sebuah replika yang lebih tinggi dapat ditemukan di Pulau Sentosa.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...